Oil Review : Harga Minyak Anjlok, EU Batasi Harga Ekspor MInyak Rusia

Oil Review : Harga Minyak Anjlok, EU Batasi Harga Ekspor MInyak Rusia

kedaitrader.com - Harga minyak mentah dibuka melonjak pada awal perdagangan Senin (5/12) merespon kabar baik dari China - karena berbagai distrik melonggarkan langkah-langkah pembatasan COVID-19, yang berarti dapat menyebabkan permintaan kembali stabil dan laporan OPEC+ yang memutuskan untuk mempertahankan kebijakan pengurangan produksi minyak sebesar 2 juta barel per hari.

Disesi Eropa, Harga minyak brbalik menjadi Negatif setelah keputusan UE terbaru untuk membatasi harga minyak Rusia. Sementara itu, Moskow mengatakan tidak akan mengakui batas harga dan sedang mempersiapkan keputusan terbaru.

Dipasar spot, harga minyak ditutup melemah sebanyak $2.89 atau 3.74% berakhir pada level $77.36 per barel, setelah uji tertinggi $82.72 dan terendah $76.78. Minyak mentah berjangka WTI AS ditutup turun sebanyak 3.96% atau $3.05 berakhir level $76.93 per barel. Sedangkan Brent Crude London berakhir melemah pada $82.68 per barel - turun sekitar 2.89% atau $3.50.

--

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages