Gold Review : Inflasi Tinggi, Dorong Permintaan Safe Haven Pada Emas

Gold Review : Inflasi Tinggi, Dorong Permintaan Safe Haven Pada Emas

kedaitrader.com - Harga emas berbalik menguat setelah anjlok kelevel terendah hariannya pada $1,821 per ons - sesaat setelah laporan Inflasi AS dirilis naik tajam. Harga emas berbalik menguat dan sentuh level tertinggi baru sejak akhir Januari lalu karena kembali diburu Investor sebagai nilai lindung inflasi.

Diawal sesi perdagangan Amerika Kamis (10/2), Harga emas anjlok harga emas diperdagangkan melemah tajam dari level $1,837 ke $1,821 karena Investor melihat prospek kenaikan suku bunga Fed yang mungkin akan terjadi sebesar 50 Bps merespon tingginya Inflasi ke level tertinggi sejak 40 tahun terakhir.

Namun sentimen berbalik, karena Investor mulai mempertimbangkan peralihan investasi pada aset safe haven ditengah kondisi inflasi tinggi yang terjadi di AS dan penurunan tajam pasar saham Amerika karena ancaman biaya hidup yang tinggi ditengah pandemi. Dalam data yang dirilis menunjukkan bahwa CPI Tahunan AS naik sebanyak 7.5%, jauh diatas perkiraan dan data sebelumnya pada 7.30% (F) dan 7.0% (P).

Hingga pukul 02:00 WIB, Harga emas diperdagangkan menguat sebanyak $2.96 atau 0.16% berada pada level $1,835.62 per ons saat berita ini ditulis - setelah sempat sentuh tertinggi $1,841 dari $1,821 beberapa saat setelah sentimen pasar berbalik.

Memasuki sesi perdagangan Jumat (11/2), pasar emas diperkirakan masih cukup rentan untuk kembali terkoreksi karena peningkatan inflasi yang terjadi akan meningkatkan spekulasi kenaikan suku bunga yang lebih tinggi dari 25 bps oleh Fed - yang diharapkan oleh pelaku pasar sebagai langkah tegas untuk menekan inflasi Amerika.

Perlu diperhatikan bahwa setelah laporan CPI AS dirilis, probability kenaikan suku bunga Fed sebesar 25 bps menurun ke 51.8% dari 75% (9 Feb). Sementara probability kenaikan suku bunga sebesar 50 bps meningkat ke 48.50% dari 25% (9 Feb) bberdasarkan survei CME Group.

Secara teknikal, selama akhir pekan ini Harga emas diperkirakan akan diperdagangkan pada kisaran $1,845.00 - $1,810.00.

--

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages