Forex Review : Dolar Lanjut Melemah, Ditengah Konflik Politik AS

Forex Review : Dolar Lanjut Melemah, Ditengah Konflik Politik AS

kedaitrader.com - Dolar kembali terkoreksi diawal perdagangan pekan ini (4/10) tertekan oleh perdebatan kenaikan limit utang AS dan RUU anggaran belanja Infrastruktur AS. Para pembuat kebijakan, memiliki tengat waktu hingga 18 Oktober untuk memberikan kesepakatan terbaru untuk menghindari shutdown.

Dolar ditutup melemah sebanyak 22 poin atau 0.23% berakhir pada level 93.81, setelah sempat uji tertinggi 94.10 dan serendah 93.68. Dipasar mata uang utamanya lainnya,EUR/USD ditutup menguat sekitar 24 poin atau 0.33% berakhir pada level 1.1616. GBP/USD ditutup menguat sebanyak 60 poin atau 0.44% berakhir pada level 1.3602.

AUD/USD ditutup menguat sekitar 24 poin atau 0.33% berakhir pada level 0.7284, diuntungkan dari penguatan harga minyak merespon hasil kesepakatan OPEC untuk mempertahankan kenaikan produksi minyak tetap pada 400.000 barrel per hari. Memasuki sesi perdagangan hari ini pasar Aussie akan terfokus pada pertemuan Bank Sentral Australia pada pukul 10:30 WIB.

Secara global, pasar mata uang global akan terfokus pada laporan aktifitas ekonomi sekor jasa (Service PMI) kawasan Eropa, Inggris, dan Amerika.

--

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages