Gold Review : Harga Emas Anjlok, Rusia Naikkan Suku Bunga 50 Bps

Gold Review : Harga Emas Anjlok, Rusia Naikkan  Suku Bunga 50 Bps

kedaitrader.com - Harga emas ditutup melemah tajam selama sesi perdagangan Jumat, berada di bawah tekanan setelah laporan inflasi Amerika pada Kamis lalu menunjukkan peningkatan yang signifikan, penurunan juga diperkuat setelah Bank Sentral Rusia menaikkan suku bunga sebanyak 50 basis poin.

Sejak sesi perdagangan awal Jumat, harga emas terkoreksi setelah investor kembali mencerna hasil laporan inflasi AS yang mungkin dapat merubah kebijakan moneternya untuk menahan kenaikan laju inflasi yang terlalu cepat.

Disesi perdagangan sore, harga emas kembali melanjutkan pelemahan setelah Bank Sentral Rusia menaikkan suku bunga acuan sebanyak 50 bps, memberikan spekulasi bahwa bank sentral lainnya mungkin dapat melakukan hal yang sama.

Dipasar spot, harga emas ditutup melemah sebanyak $21.18 atau 1.13% berakhir pada level $1,877.15 per ounce, setelah sempat diperdagangkan hingga setinggi $1,902 dan serendah $1,874. Emas berjangka kontrak Agustus sebagai kontrak teraktif saat ini, ditutup melemah sebanyak $16.80 atai 0.9% berada pada level $1,879.60 per ounce.

Memasuki sesi perdagangan pekan ini, pasar akan terfokus pada pertemuan the Fed yang akan digelar selama 16 - 17 Juni mendatang. Dalam pertemuan kali ini, Fed diperkirakan akan membahas outlook ekonomi paska kenaikan inflasi dan tenaga kerja, mendorong spekulasi kemungkinan tapering akan dilakukan.

Sehari jelang pertemuan Fed, pasar akan terfokus pada laporan inflasi produsen dan Penjualan Ritel AS pada pukul 19.30 WIB. Hingga akhir pekan, pasar juga akan memantau pertemuan Bank Sentral Swiss (17/6) dan Bank Sentral Jepang (18/6).

====================================
Subscribe for details & LIVE Recommendation ; News by Whatsapps

Silahkan hubungi Kami untuk pertanyaan seputar Produk dan Pendaftaran member Kedai Trader Platinum 

Kedai Trader 

Telp : +6281288838703
E-mail : kedaitrader@gmail.com

====================================

#RekomendasiForex #RekomendasiEmas #AnalisaEmasHarian #TradingEmas #TradingForex #IntroducerBrokers

   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages