Analisa Emas Hari Ini : Harga Emas Anjlok, Lanjut Turun Dalam 5 Sesi Perdagangan Berturut-turut

Market Review : Harga Emas Anjlok, Lanjut Turun Dalam 5 Sesi Perdagangan Berturut-turut

kedaitrader.com - Harga emas anjlok sentuh level terendah dalam 2 1/2 bulan terakhir setelah indeks dolar AS bergerak naik diatas 91 karena cerminan perbaikan ekonomi AS.

Dolar melonjak uji level tertinggi minggu lalu, setelah laporan Penjualan Ritel AS melonjak sebanyak 5.3% selama periode Januari. Lebih baik dari perkiraan dan data sebelumnya pada +1.1% (F) dan -1.0% (P).

Data Core PPI Bulanan AS tercatat naik sebanyak 1.20% dan PPI tercatat naik sebanyak 1.30% selama periode Januari.

Sementara itu,Dalam rilis notulen pertemuan FOMC sebelumnya yang dirilis semalam, pasar hanya merespon datar. 

USDX berakhir pada level 90.92, naik sebanyak 32 poin atau 0.35%.

Dipasar spot, harga emas ditutup turun sebanyak $17.67 atau 1.00% berakhir pada level $1,776.56 per troy ounce, setelah sempat diperdagangkan hingga setinggi $1795 dan serendah $1,769.

Emas berjangka kontrak April, sebagai kontrak teraktif saat ini ditutup melemah sebanyak $26.20 atau 1.50% berakhir pada level $1,772.80 per troy ounce.

Memasuki sesi perdagangan Kamis (18/2) rangkaian data ekonomi AS akan menjadi fokus utama pasar. Data Klaim Pengangguran, Building Permits dan Housing Starts akan dirilis pada pukul 20:30 WIB.

====================================
Subscribe for details & LIVE Recommendation ; News by Whatsapps

Silahkan hubungi Kami untuk pertanyaan seputar Produk dan Pendaftaran member Kedai Trader Platinum 

Ghinie 

Telp : +6281288838703
E-mail : kedaitrader@gmail.com

   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages