Analisa Emas : Emas Drop, China Cut Produksi Nikel Dan Zinc

Market Review : Emas Drop, China Cut Produksi Nikel Dan Zinc

kedaitrader.com - Harga emas ditutup rally dari sesi terendah hariannya pada penutupan Selasa (11/9) ditengah meningkatnya kekhawatiran seputar Trader War paska China mengajukan sanksi Dumping atas AS paska AS memberlakukan tarif import terbaru pada Jum'at lalu.

Penguatan pada Harga emas juga didukung oleh rencana China untuk mengurangi output Nikel dan Zinc karena tingkat persediaan yang memunck. Harga emas naik setelah sempat turun tajam pada kisaran $1,187 per troy ounce, harga emas kembali rebound bersama dengan seluruh pasar Komoditas mentah.

Dipasar emas spot, harga ema ditutup naik sebesar $2.5 atau 0.21% berakhir pada level $1,198.15, setelah sempat diperdagangkan hingga setinggi $1,199.55 dan serendah $1,187.65.

Dipasar emas berjangka, harga emas kontrak Desember ditutup naik sebesar $2.40 atau 0.20% berakhir pada level $1,202.20 per troy ounce di Divisi Comex.

Sementara Index Dolar AS ditutup turun sebesar 9 poin atau 0.09% berakhir pada level 95.08, setelah sempat diperdagangkan hingga setinggi 95.36 dan serendah 94.87.

Memasuki sesi perdagangan hari ini, Pasar emas akan terfokus pada pergerakkan dolar dan perkembangan perang dagang Sino - US.

Diluar dari sentiment trade war pasar juga akan terfokus pada serangkaian laporan Inflasi AS pada pukul 19:30 GMT+7.

Laporan inflasi akan sangat mempengaruhi rencana kenaikan suku bunga Fed pad pertemuan 27 September. Dimana probability kenaikn suku bunga Fed berada pada kisaran 98% dalam pekan ini paska laporan NFP.

Secara teknikal, hari ini harga emas diperkirakan akan diperdagangkan pada kisaran  $1,203.50 -  $1,187.40.

======================================
Analisa
======================================

Day Range    : 1,203.50 – 1,187.40
Outlook / Trend    : Positif

======================================
Disclaimer On
======================================
Newsletter ini merupakan hasil analisa berdasar faktor fundamental dan technical , dimana semua kontent dari newsletter ini bersifat informatif dan bukan merupakan anjuran untuk membeli atau menjual instrument investasi yang ditampilkan. Seluruh pendapat dan perkiraan dalam newsletter merupakan pertimbangan kami pada tanggal tertera dan dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages