Market Review : Pasar Emas Flat, Paska Inflasi AS Dirilis Datar

Market Review : Pasar Emas Flat, Paska Inflasi AS Dirilis Datar

kedaitrader.com - Pasar Emas menyelesaikan sesi perdagangan Selasa (13/3) dengan keuntungan tipis, setelah sebelumnya sempat turun Dekati level terendah dalam sepekan terakhir.

Pasar emas nampak bergerak flat pada range teknikal menjelang pertemuan Fed pekan depan dan merespon sederetan data Inflasi AS yang dirilis dengan hasil yang biasa saja.

Pagi ini, pasar emas nampak sedikit bergerak lebih tinggi - mencoba stabil berada pada kisaran $1,327 per troy ounce.

Dalam sederatan data yang dirilis semalam menunjukkan bahwa Inflasi Konsumen AS tercatat naik hanya sebesar 0.2% selama periode Februari. Data dirilis tidak lebih baik dari perkiraan dan data sebelumnya pada 0.5% (F) dan 0.2% (P).

‎Sejauh ini diluar dari sentiment data ekonomi AS, pasar emas juga nampak diuntungkan dari sentiment politik AS paska President Donald Trump resmi berhentikan Tillerson sebagai US Secretary Of State. 

Merespon hal tersebut, dipasar emas berjangka, Emas kontrak April sebagai kontrak teraktif saat ini ditutup naik sebanyak $6.30 atau 0.5% berakhir pada level $1,327.10 di Divisi Comex.

Memasuki sesi perdagangan hari ini, pasar emas diperkirakan akan mencoba stabil berada diatas level $1,320.00 hingga menjelang laporan PPI AS malam nanti.

PPI dan Retail Sales AS akan dirilis malam ini pukul 19:30 GMT+7.

Secara Teknis, Harga emas diperkirakan akan diperdagangkan pada kisaran $1,335.00 - $1,3‎21.10.

Contact Person : 
Ghinie
HP : 082135656333
PIN : 2B8F7267
Email :kedaitrader@zoho.com
Website : www.kedaitrader.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages