Oil Review : Harga Minyak Melemah, 6 Hari Beruntun

Oil Review : Harga Minyak Melemah, 6 Hari Beruntun

kedaitrader.com - Harga minyak melemah untuk hari ke-6 berturut-turut karena pasar masih terus terbebani oleh kekhawatiran tentang resesi global dan bahkan gagal merespon sentimen positif dari langkah pelonggaran yang dilakukan oleh pemerinah China.

Harga minyak melemah sejak perdagangan sesi Asia Jumat (9/12), setelah laporan inflasi China dirilis melambat dari periode sebelumnya - semakin memperburuk kekhawatiran lemahnya permintaan dari negara konsumen terbesar didunia. Dalam laporan, terlihat bahwa CPI Tahunan China naik hanya sekitar 1.6%, melambat dibadingkan sebelumnya pada 2.1%. Sedangkan PPI Tahunan, tercatat turun sekitar 1.30%.

Dipasar spot, harga minyak ditutup melemah sebanyak 29 sen atau 0.41% berakhir pada level $71.51 per barel, setelah uji tertinggi $72.92 dan terendah $70.12. Minyak mentah berjangka WTI AS turun sekitar 79 sen atau 1.11% berakhir pada level $71.02 per barel. Sedangkan Brent London, turun sebanyak 5 sen atau 0.07% berakhir pada level $76.10 per barel.

--

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages