Forex Review : Indeks Dolar Kembali Menguat

Forex Review : Dolar berakhir menguat disesi perdagangan akhir pekan - bergerak dalam kisaran yang sempit dan hanya memanfaatkan momentum kenaikan suku bnunga Fed bahkan setelah laporan Manufaktur PMI AS dirilis mengecawakan. Penghindaran terhadap aset berisiko juga nampak membantu dolar bergerak lebih tinggi.

Dalam data yang dirilis menunjukkan bahwa manufacturing PMI AS melemah pada level 46.2, lebih rendah dari perkiraan dan data sebelumnya yang masing-masing berada pada 47.7. Dolar mengakhiri perdagangan Jumat (16/12) dengan keuntungan sekitar 17 poin atau 0.15% berakhir pada level 104.77, setelah uji terendah 104.21.

Pound melemah menyimak laporan penjualan ritel Inggris yang dirilis turun sebanyak 5.90% selama periode November, lebih buruk dari perkiraan pada -5.60%. GBP/USD melemah sekitar 33 poin atau 0.27% berakhir pada level 1.2143, setelah uji tertinggi 1.2222 dan terendah 1.2120. EUR/USD melemah sebanyak 39 poin atau 0.37% berakhir pada level 1.0587, setelah uji terendah 1.0584 dan tertinggi 1.0662.

AUD/USD diperdagangkan melemah sebanyak 13 poin atau 0.19% berakhir pada level 0.6686. USD/JPY turun sebanyak 109 poin atau 0.80% menguat pada level 136.69. Sedangkan USD/CHF melemah ke level 0.9339, naik sekitar 56 poin atau 0.60%.

--

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages