Forex Review : Harapan Pemulihan Ekonomi China, Lemahkan Dolar

Forex Review : Harapan Pemulihan Ekonomi China, Lemahkan Dolar

kedaitrader.com - Pasar keuangan global bergejolak selama sesi perdagangan Amerika semalam, setelah sempat bergerak dalam kisaran yang sempit selama sesi Asia hingga Eropa karena minimnya data.

Dolar AS memperpanjang penurunan Jumat (23/12) dan mengakhiri perdagangan Selasa (27/12) dengan penurunan moderat terhadap sebagian besar rival utama. Pelemahan inflasi AS, sesuai data yang dirilis pekan lalu dan beberapa berita dari China mendongkrak sentimen pasar setelah libur panjang akhir pekan.

Baru-baru ini pemerintah China terus melonggarkan pembatasan terkait covid, sehingga mengurangi dampak negatif pembatasan terhadap perekonomian yang juga memicu dorongan positif pada pasar global.

Dolar menyelesaikan perdagangan Selasa (27/12) dengan kerugian sekitar 13 poin atau 0.12% berakhir pada level 104.20, setelah uji tertinggi 104.40 dan terendah 103.88.

Pasar matauang berisiko berakhir cukup fluktuatif selama sesi perdagangan Selasa meski minimnya data dan hanya terfokus pada pergerakkan Dolar sebagai rival utamanya.

Pasangan EUR/USD ditutup menguat sekitar 20 poin atau 0.21% berakhir pada level 1.0637, setelah uji tertinggi 1.0669 dan terendah 1.0611. AUD/USD ditutup dengna keuntungan sekitar 20 poin atau 0.30% berakhir pada level 0.6733.

Berbanding terbalik dengan Euro dan Aussie, Pound justru terus terkan karena bayangan resesi Inggris yang semakin dalam dan ditengah lonjakan harga minyak. GBPUSD ditutup melemah sebanyak 19 poin atau 0.16% berakhir pada level 1.2029, setelah uj itertinggi 1.2112 dan terendah 1.2002.

--

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages