Forex Review : Dolar Melemah, Powell Indikasikan Prospek Kenaikan Suku Bunga Yang Lebih Lambat

Forex Review : Dolar Melemah, Powell Indikasikan Prospek Kenaikan Suku Bunga Yang Lebih Lambat

kedaitrader.com - Indeks Dolar Amerika terperosok pada perdagangan Rabu malam (27/7) melemah setelah merespon kenaikan suku bunga Fed sebanyak 75 bps menjadi 2.25% - 2.50% sesuai dengan perkiraan pasar.

Dolar kehilangan momentum untuk bergerak lebih tinggi karena diperkirakan tidak ada kenaikan yang lebih besar kedepannya melihat prospek suku bung Fed yang hanya pada kisaran 3.00% - 3.50% hingga akhir tahun 2022, yang artinya hanya akan terjadi kenaikan sekitar 50bps per pertemuan.

Merespon pengumuman tersebut, Investor tampak meninggalkan Dolar dan beralih ke pasar emas dan matauang resiko karena berkurangnya sedikit prospek suku bunga tinggi Fed dalam memerangi Inflasi tertinggi dalam 40 tahun terakhir.

Dolar ditutup melemah sebanyak 77 poin atau 0.72% berakhir pada level 106.46, setelah uji tertinggi 107.43 dan terendah 106.26.

--

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages