Gold Review : Harga Emas Bergerak Searah Dengan Dolar, Ditengah Ancaman Resesi Global

Gold Review :  Harga Emas Bergerak Searah Dengan Dolar, Ditengah Ancaman Resesi Global

kedaitrader.com - Harga emas ditutup menguat pada perdagangan Selasa (12/10) diuntungkan dari kekhawatiran para pelaku pasar pada ancaman perlambatan ekonomi global setelah IMF mengatakan bahwa ekonomi global kehilangan momentum.

Pasar emas menguat bersama dengan Dolar sebagai incaran aset safe haven ditengah ketidakpastian kondisi ekonomi global. IMF telah menurunakan target pertumbuhan ekonomi global menjadi 5,9% dari 6.0% pada tahun ini. Hingga 2022 mendatang, IMF melihat pertumbuhan ekonomi akan melambat menjadi 4,9%. Untuk ekonomi AS, IMF memangkas perkiraan pertumbuhan Amerika untuk tahun ini sebesar 1% menjadi 6%.

Dipasar spot, Harga emas ditutup menguat sebanyak $5.80 atau 0.33% berakhir pada level $1,759.97 per ounce, setelah sempat diperdagangkan hingga setinggi $1,769 dan serendah $1,750. Emas berjangka kontrak Desember ditutup naik sebanyak $3.20 atau 0.20% berakhir pada level $1,759.30 per ounce di Divisi Comex.

Memasuki sesi perdagangan hari ini, pasar emas akan terfokus pada rangkaian data Inflasi AS yang akan dirilis malam ini pukul 19:30 WIB. Pasar juga akan memperhatikan pembacaan risalah hasil pertemuan FOMC September pada Kamis dini hari nanti pukul 01.00 WIB.




--

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages