Gold Review : Harga Emas Anjlok, Uji Level Terendah Agustus

Gold Review : Harga Emas Anjlok, Uji Level Terendah Agustus

kedaitrader.com - Harga emas berakhir melemah pada perdagangan Rabu (29/9) setelah sempat uji tertinggi $1,745 pada perdagangan Asia. Pasar emas terkoreksi menyambut komentar Kepala Fed Jerome Powell yang kembali menegaskan terkait pertumbuhan dan rencana pemangkasan program stimulus besar-besarannya.

Merespon pernyataan Powell, Dolar diperdagangkan menguat tajam uji tertinggi baru sepanjang tahun ini, Imbal hasil Obligasi AS diperdagangkan mencapai level tertinggi baru dalam 3 bulan terakhir - dengan imbal hasil obligasi 10tahun AS tercatat naik kelevel tertinggi 1.56%.

Dipasar spot, harga emas ditutup melemah sebanyak $7.35 atau 0.43% berakhir pada level $1,726.43 per ounce, setelah sempat uji terendah $1,721. Emas berjangka kontrak Desember anjlok sebanyak $14.60 atau 0.85% berakhir pada level $1,722.90 per ounce di Divisi Comex.

Memasuki sesi perdagangan hari ini, pasar emas akan terfokus pada laporan GDP dan Klaim Pengangguran AS pada pukul 19:30 WIB. Jika GDP AS dirilis membaik maka hal ini akan terus meningkatkan spekulasi tappering QE pada Desember mendatang - dan akan mendorong emas kembali menerima tekanan turun dibawah level $1,714.

--

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages