Gold Review : Test $1900, Harga Emas Naik 12% Sejak Maret

Gold Review : Test $1900, Harga Emas Naik 12% Sejak Maret

kedaitrader.com - Harga emas ditutup menguat tajam uji level $1,900 per troy ounce setelah Dolar melemah tajam bertahan dibawah level 90 dalam sepekan terakhir.

Pelemahan imbal hasil obligasi AS ditengah ekspektasi bahwa Federal Reserve AS akan mempertahankan kebijakan moneternya yang akomodatif. Yield Obligasi 10Tahun tercatat turun 2.78% ke level terendah dalam 3 pekan pada 1.560%. 

Dipasar spot, harga emas ditutup naik sebanyak $18.47 atau 0.97% berakhir pada level $1,899.02 per troy ounce, setelah sempat diperdagangkan hingga setinggi $1,900 dan serendah $1,872. Emas berjangka kontrak Juni ditutup naik sebanyak $12.80 atau 0.70% berakhir pada level $1,897.90 per ounce di Divisi Comex.

Memasuki sesi perdagangan hari ini, pasar emas akan terfokus pada pergerakkan Yield dan Dolar AS sebagai rival utamanya karena minimnya data ekonomi.

Dipasae komoditas lainnya, Harga minyak bergerak cukup volatile. Sempat bergerak lebih tinggi pada hari Selasa karena meningkatnya permintaan dari pendekatan musim mengemudi musim panas di Belahan Utara dan pencabutan pembatasan wilayah. 

Kemudian berbalik melemah karena kekhawatiran bahwa kemungkinan produksi minyak Iran yang kembali masuk ke pasar akan menyebabkan melimpahnya pasokan minyak global.

Dipasar spot, harga minyak ditutup melemah tipis sebanyak 3 sen atau 0.05% berakhir pada level $65.99 per barrel.

Minyak mentah berjangka Brent naik sebanyak 19 sen atau 0,3% menjadi $ 68,65 per barel, sementara minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) AS tercatat naik sebanyak 2 sen atau 0.04% menjadi $ 66,07 per barrel.

Malam ini, pasar minyak akan terfokus pada laporan stok minyak oleh EIA pada pukul 21.30 WIB.


====================================
Subscribe for details & LIVE Recommendation ; News by Whatsapps

Silahkan hubungi Kami untuk pertanyaan seputar Produk dan Pendaftaran member Kedai Trader Platinum 

Kedai Trader 

Telp : +6281288838703
E-mail : kedaitrader@gmail.com

====================================

#RekomendasiForex #RekomendasiEmas #AnalisaEmasHarian #TradingEmas #TradingForex #IntroducerBrokers

   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages