Market Review : Pasar Emas Stabil $1,280.00, Jelang Deklarasi Kemerdekaan Catalonia

Market Review : Pasar Emas Stabil $1,280.00, Jelang Deklarasi Kemerdekaan Catalonia

kedaitrader.com - Pasar emas diperdagangkan dengan volatilitas yang cukup besar selama sesi peragangan awal pekan (9/10) meski pasar sepi dari sentiment data ekonomi karena Bank Holiday.

Pasar emas nampak rebound memanfaatkan pola kenaikan disesi akhir pekan lalu, merespon laporan NFP AS yang tercatat turun sebanyak 33K selama periode September.

Pagi ini, harga emas masih mencoba bergerak naik – stabil diatas level $1,280.00 ditengah minimnya data dan sentiment fundamental lainnya. Emas berada pada level $1,286.20 saat berita ini ditulis.

Dalam pekan ini, pasar emas nampak akan terfokus pada sederetan konflik politik AS, Eropa hingga Inggris.

Disesi perdagangan Senin (9/10) , Dipasar emas spot - harga emas ditutup naik sebanyak $4.95 atau 0.39% berakhir pada level $1,281.10 , setelah sebelumnya sempat diperdagangkan hingga setinggi $1,285.25 dan serendah $1,274.95.

Dipasar emas berjangka, Emas kontrak Desember ditutup naik sebanyak $10.10 atau 0.80% berakhir pada level $1,285.00 di Divisi Comex New York.

Memasuki sesi perdagangan hari ini, pasar global masih akan sepi dari jadwal rangkaian data ekonomi mingguan. Namun pasar akan cukup terfokus pada jadwal Deklarasi Kemerdekaan Catalonia yang dikabarkan akan digelar hari ini Selasa 10 Oktober.

Konflik politik yang cukup besar dibalik referendum Catalonia dalam dua pekan terakhir telah menarik perhatian pasar, dan mengancam runtuhnya tingkat kepercayaan investor terhadap kesatuan Uni Eropa.

Hari ini, Secara teknis emas berpeluang lanjutkan penguatan dengan tahanan resistance pada $1,292.00. Namun resiko penurunan tetap terlihat jika Euro tertekan oleh sentiment politik Spanyol dan menguntungkan Dolar AS.

Sementara hari ini, pasar diperkirakan akan diperdagangkan pada kisaran $1,292.00 – 1,266.00.

======================================
Analisa
======================================

Day Range : 1,292.00 - 1,266.00
Outlook / Trend : Negatif

Resistance : 1,292.00 ; 1,301.60 ; 1,308.90
Support : 1,274.60 ; 1,266.00 ; 1,258.20

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages