Analisa Emas : Emas Rebound Jelang Laporan NFP Malam Ini

Market Review : Emas Rebound Jelang Laporan NFP Malam Ini

kedaitrader.com - Harga emas diperdagangkan melonjak disesi perdagangan Kamis (3/5) merespon pelemahan dolar meski serangkaian data ekonomi AS dirilis dengna hasil yang cukup baik.

Emas mencoba meenguat mencapai level tertingginya pada kisaran $1,317.85 sementara index dolar AS terkoreksi turun pada level terendah hariaannya pada 92.55.

Dalam serangkaian data yang dirilis menunjukkan bahwa Klaim pengangguran AS tercatat naik menjadi 211K dari 209K, data dirilis lebih baik dari perkiraan pasar pada 225K.

Deficit Neraca perdagangan AS dirilis turun pada 49 milyar selama periode Maret. Data rilis lebih baik dari perkiraan dan data sebelumnya pada -55.60B (F) dan -57.60B (P).

Dolar nampak terkoreksi jelang laporan Non-Farm Payrolls AS malam ini pada pukul 19:30 GMT+7. Dipenutupan semalam, Dolar ditutup turun sebesar 31 poin atau 0.33% berakhir pada level 92.44, setelah sebelumnya sempat diperdagangkan hingga setinggi 92.78 dan serendah 92.35.

Disesi perdagangan Kamis (3/5) harga emas spot ditutup naik sebesar $7.00 atau 0.50% berakhir pada level $1,311.65 per troy ounce setelah sempat diperdagangkan naik hingga setinggi $1,317.85 dan serendah $1,304.15.

Dipasar emas berjangka kontrak Juni, harga emas ditutup naik hanya sebesar $7.10 atau 0.50% berakhir pada level $1,312.70 per troy ounce di Divisi Comex.

Memasuki sesi perdagangan hari ini, pasar emas masih berpeluang untuk turun merespon index dolar AS yang masih stabil bertahan dikisaran 92.00.

Pudarnya konflik geopolitik, penguatan dolar dan peluang kenaikan suku bunga Fed akan mendorong pasar rival utama dolar terus tertekan turun.

Malam ini, pasar juga akan terfokus pada serangkaian data ketenagakerjaan AS diantaranya, Non-farm Payrolls dan Unemployment Rate AS pada pukul 19:30 GMT+7.

Secara teknikal, harga emas diperkirakan akan diperdagangkan pada kisaran $1,319.50 – $1,301.80.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages