Market Review : Emas Anjlok, Respon Data Dan Ketidakpastian Konflik Geopolitik

Market Review : Emas Anjlok, Respon Data Dan Ketidakpastian Konflik Geopolitik

kedaitrader.com - Harga emas diperdagangkan melemah tajam selama sesi perdagangan Rabu (28/3), merespon penguatan index dolar AS.

Dolar melaju kuat dan berhasil bergerak mencapai level tertinggi pekan lalu pada kisaran 90.20 sepanjang sesi perdagangan berlangsung.

Ketegangan se‎putar Perang perdagangan US-China dan serangkaian data ekonomi AS mendorong dolar bergerak menguat tajam dan menekan perdagangan pasar emas dan rival utama lainnya.

Harga emas anjlok lebih dari $20 pada sesi perdagangan semalam - mencapai level terendah hariannya pada $1,323.25 per troy ounce dan ditutup pada kisaran $1,324.55

‎Memasuki sesi perdagangan hari ini, pasar emas diperkirakan masih akan mencoba melemah khususnya disesi perdagangan Asia.

Namun memasuki sesi perdagangan Eropa hingga AS pasar emas akan kembali terfokus pada serangkaian data ekonomi, diantaranya GDP Inggris (16:30 GMT+7), Klaim Pengangguran AS (19:30 GMT+7) dan  Personal Income (19:30 GMT+7)

Diluar dari sentiment data pasar juga akan terus mengantisipasi seputar rencana China yang akan‎ merilis tarif ekspor AS ke China.

Secara teknikal, pasar emas diperkirakan akan diperdagakan pada kisaran $1,317.80 - $1,340.30.

Contact Person :
Ghinie
HP : 082135656333
PIN : 2B8F7267
Email :kedaitrader@zoho.com
Website : www.kedaitrader.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages