Waspada Penurunan Dipasar AUD/USD

kedaitrader.com - Dolar Asutralia menyelesaikan sesi perdagangan Senin (26/10) dengna keuntungan yang cukup tajam menyusul rumor seputar peluncuran Yuan sebagai mata uang utama dunia pada November mendatang berdasarkan komentar dari tiga member IMF pada akhir pekan lalu.

AUD/USD menjadi mata uang utama dengan keuntungan yang paling tajam selama awal pekan menyusul laporan tersebut, sementara pasar mata uang utama lainnya diperdagangkan cenderung flat pada kisaran yang sempit.

Pagi ini, AUD/USD kembali dibuka menguat – berada pada level 0.72521 saat berita ini ditulis.

AUD/USD menyelesaikan sesi perdagangan Senin (26/10) dengan keuntungan sebesar 26 poin atau 0.36% berakhir pada level 0.72419 setelah sempat diperdagangkan hingga setinggi 0.72683 dan serendah 0.72130.

Sepanjang sesi perdagangan kemarin berita seputar rencana peluncuran Yuan sebagai mata uang utama dunia kembali menguat setelah Dewan eksekutif IMF dijadwalkan untuk memutuskan rencana peluncuran Yuan sebagai mata uang utama dunia sejajar dengan Dolar, Yen, Euro dan Pound Sterling. Hal ini telah dikemukakan oleh tiga dewan IMF yang enggan disebutkan namanya.

Jika isu IMF seputar Yuan direspon cukup besar oleh pasar maka AUD/USD berpotensi menguat tajam sepanjang sesi perdagangan hari ini.

Memasuki sesi perdangan hari ini, pasar AUD/USD nampaknya akan mencoba bergerak lebih tinggi menyusul rumor Yuan tersebut. Sementara pasar Dolar berpotensi turun karena kehilangan daya tarik dengan munculnya pesaing baru.
Memasuki sesi perdagangan hari ini, waspada adanya sentiment negative dari pasar minyak yang selama sesi perdagangan semalam mencatatkan kerugian tajam.
Dimana Crude Oil (Desember) ditutup turun sebanyak 61 sen atau 1.4% berakhir pada level $43.98 per barrel di divisi New York Mercantile Exchange. Sementara Brent Crude (Dec) ditutup turun 45 sen atau 0.90% berakhir pada level $47.54 per barrel didivisi ICE Futures Exchange London.

Penurunan harga minyak, biasanya cukup berpengaruh besar pada pasar AUD/USD sebagai mata uang komoditas. Investor diharapkan berhati-hati menyusul minimnya data dari internal Australia, sehingga akan membawa pasar lebih terfokus pada pergerakkan korelasi tradisional.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages