Aussie Terkoreksi , Susul Penurunan Suku Bunga China

kedaitrader.com - Dolar Australia dibuka melemah memasuki sesi perdagangan hari ini (11/5) menyusul laporan banwa PBOC menurunkan suku bunga acuan sebesar 25 Bps poin pada Minggu (10/5). Berita tersebut cukup menjadi dorongan kuat atas penurunan mata uang Australia sebagai mitra dagang China. Dolar Australia diperdagangkan turun sebanyak 29 poin atau 0.37% berada pada level 0.78812 saat berita ini ditulis.

Pada sesi perdagangan Jum'at (8/5) Dolar Australia diperdagangkan naik sebanyak 18 poin atau 0.23% berakhir pada level 0.79282 – setelah semapt diperdagangkan hingga setinggi 0.789671 dan serendah 0.78623.

Memasuki sesi perdagangan hari ini, pasar AUD/USD hanya akan terfokus pada banyak data data China pada akhir pekan lalu. Sementara memasuki sesi perdagangan Eropa siang ini, kisaran perdagangan mungkin akan mulai melebar, mengikuti trend pembukaan pasar Eropa. 

Saturday, May 9, 2015

8:30 WIB : CNY CPI (YoY) (Apr), 1.50% (A) vs. 1.60% (F) vs. 1.40% (P)
8:30 WIB : CNY CPI (MoM) (Apr),-0.20% (A) vs. -0.50% (P)
8:30 WIB : CNY PPI (YoY) (Apr) -4.60% (A) vs. -4.40% (F) vs. -4.60% (P)
Sunday, May 10, 2015

15:00 WIB : CNY PBOC Deposit Rate, 2.25% (A) vs. 2.50% (P)
15:00 WIB : CNY PBoC Interest Rate, 5.10% (A) vs. 5.35% (P)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages